Klasifikasi system tiga kingdom dikemukakan oleh Ernst Haeckel (Jerman) pada tahun 1866 dengan
menggunakan kingdom bari, yaitu Protista. Dalam klasifikasi tiga kingdom, makhluk hidup dibagi
menjadi tiga kingdom berikut ini.
1)Kingdom Protista, ciri-cirinya adalah tubuh tersusun atas satu sel atau banyak sel yang belum
terdiferensiasi. Organism yang termasuk kingdom protista adalah semua organism bersel satu
misalnya amoeba dan diatom serta organism multiseluler sederhana, misalnya alga.
2)Kingdom Plantae, terdiri dari organism yang umumnya bersifat autotrof, eukariot multiseluler,
dan bereproduksi dengan spora. Di dalam kingdom tumbuhan terdapat jamur, tumbuhan lumut,
tumbuhan paku, dan tumbuhan biji.
3)Kingdom Animalia, terdiri dari organism yang bersifat heterotrof dan eukariot multiseluler.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar